TpG0BSMpGfr7TSMiTfAiBUO6

Jelang Pemilu 2024, Polsek Tambang Razia Warung Remang-remang



Tambang, Jurnal Sumatera

Jelang pelaksanaan Pesta Rakyat Pemilu 2024, jajaran  Polsek Tambang razia sejumlah warung Remang-remang yang ada di wilayah hukum Polsek Tambang untuk rangka antisipasi gangguan Kamtibmas, Jum'at (15/12/2023) sekira pukul 23.30 WIB. 

Razia di mulai dari Jl Lintas Kubang Raya - Simpang Panam Desa Kualu Kecamatan Tambang yang dipimpin oleh Kapolsek Tambang AKP Marupa Sibarani dan Kanit Reskrim IPTU Melvin Sinaga SH. beserta anggota.

Kapolsek Tambang menyampaikan, bahwa kita mendatangi cafe atau warung yang di duga menjadi tempat Prostitusi dan menjual Miras (minuman keras), "kita juga melaksanakan pemeriksaan kepada sejumlah pengunjung dan memeriksa identitas mereka," Jelasnya. 

Selanjutnya kita juga melakukan razia pada minuman keras, Narkoba dan senjata tajam. "Setelah itu kita sita barang bukti dan membuat surat penyataan terhadap pemilik warung ataupun pengunjung," terang Kapolsek. 

Selanjutnya dilakukan Mapping kembali lokasi rawan Kamtibmas. "Disini kita lakukan himbauan untuk menjaga kamtibmas menjelang pemilu 2024 dan juga memberikan sosialisasi untuk jangan Golput," pungkasnya.***(Nora).

Type above and press Enter to search.